jika aku boleh memilih antara dua hati yang terjerat sunyi senyap cinta
aku ingin memilih kertas putih yang pernah hilang pergi tanpa tau sebab adanya
namun, jika memamng ia tak pernah akan kembali
aku tak berharap banyak untuk itu lagi
aku dalam dua hati yang sunyi
masa lalu dan masa kini dengan hati yang berbeda adanya
masa lalu yang pergi yang membuat masa kiniku berganti
dulu kertas putih yang kupuja kini bidadari yang kucinta
ia nyata adanya
ia pernah ada
ia terliku dalam bait sunyi nada-nada
dalam sebuah lagu untuknya
yang kucipta karena dia
dia pergi, dia pergi, aku sepi karena ia pergi
kini aku kembali dengan sebuah hati yang kuat
menjaga cinta yang sedang tumbuh
yang ku puja dari balik cahaya bulan ini
namun, satu hal yang pasti bahwa cinta dalam hatiku tak pernah hilang, walau aku tak bersamanya kini
dan aku punya hati lain yang ku persembahkan untuk yang tercinta hari ini...
salahkah aku?
pernah mencintaimu dan kini mencintainya?
namun, tetap menjaga apa yang pernah kurasa karena aku tak tau tentang waktu yang datang
satu detik lagi....